Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Daun Sirih Merah (Piper crocatum) Terhadap Pertumbuhan Propionibacterium acnes
Abstract
Daun sirih merah (Piper crocatum) diketahui sebagai salah satu tanaman berkhasiat obat di Indonesia yang salah satunya sebagai antimikroba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak etanol daun sirih merah terhadap pertumbuhan Propionibacterium acnes. Bahan uji yang digunakan adalah daun sirih merah segar yang diperoleh dari Pusat Studi Biofarmaka Tropika, Institut Pertanian Bogor (IPB), Bogor, Jawa Barat. Ekstrak etanol daun sirih merah dibuat dengan metode sokhletasi menggunakan pelarut etanol 96%. Metode yang digunakan untuk menentukan aktivitas antibakteri adalah difusi cakram dengan variasi konsentrasi ekstrak yaitu 10%, 15%, 20%, dan 25%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun sirih merah memiliki aktivitas antibakteri terhadap Propionibacterium acnes dengan terbentuknya Diameter Daya Hambat (DDH) pada konsentrasi 10% sebesar 9,53 mm; konsentrasi 15% sebesar 10,36 mm; konsentrasi 20% sebesar 10,50 mm; dan konsentrasi 25% sebesar 10,90 mm. Hasil pengujian Konsentrasi Hambat Minimum (KHM) ditunjukkan pada konsentrasi 10%.
Published
2019-09-02
How to Cite
Syafriana, V., & Rusyita, R. (2019). Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Daun Sirih Merah (Piper crocatum) Terhadap Pertumbuhan Propionibacterium acnes. Sainstech Farma: Jurnal Ilmu Kefarmasian, 10(2), 9-11. https://doi.org/https://doi.org/10.37277/sfj.v10i2.376
Section
Articles