Uji Aktivitas Jus Buah Nanas (Ananas comocus (L.) Merr.) Sebagai Pencahar Pada Mencit (Mus musculus)
Laxative Activityy Of Pineapple Fruit Juice (Ananas comocus (L.) Merr.) On Mice (Mus musculus)
Keywords:
feses, jus nanas, pencahar
Abstract
Obat pencahar adalah obat yang dapat merangsang gerakan peristaltik dinding usus pada saat sembelit. Buah nanas mengandung serat dan bromelin yang berkhasiat mengatasi sembelit. Bromelin membantu melunakkan makanan di lambung dan serat buah nanas yang baik untuk mengatasi sembelit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui banyaknya jus buah nanas yang memberikan efek sebagai pencahar pada mencit. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental, menggunakan hewan sebanyak 25 ekor mencit yang dibagi dalam 5 kelompok perlakuan masing-masing terdiri dari 5 ekor mencit. Kelompok I diberi aquadest sebagai kontrol negatif. Kelompok II diberi oleum ricini sebagai kontrol positif. Kelompok III, IV dan V diberi jus buah nanas masing-masing dengan uji I (200g), uji II (400g), dan uji III (600g). Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai yang didapat dari analisis sidik ragam (Uji F) berat feses yaitu Fhitung > Ftabel, 6,9716 > 2,87 (5%) dan > 4,43 (1%) selanjutnya dilakukan uji lanjutan yaitu uji Beda Nyata Terkecil (BNT). Hasil uji BNT menunjukkan ada perbedaan sangat nyata jus buah nanas 200g, 400g dan 600g > BNT0,01 dan > BNT0,05 dengan kontrol positif. Hal ini berarti jus buah nanas memiliki efek sebagai pencahar dengan memperbanyak berat feses dibandingkan dengan oleum ricini (kontrol positif).
Published
2019-09-02
How to Cite
Sholikha, M., & Munandar, A. (2019). Uji Aktivitas Jus Buah Nanas (Ananas comocus (L.) Merr.) Sebagai Pencahar Pada Mencit (Mus musculus). Sainstech Farma: Jurnal Ilmu Kefarmasian, 12(1), 8-12. https://doi.org/https://doi.org/10.37277/sfj.v12i1.410
Section
Articles