PENILAIAN KERUSAKAN JALAN PADA LAPIS PERMUKAAN JALAN DENGAN PAVEMENT CONDITION INDEX (PCI) DAN PENANGANANNYA (STUDI KASUS RUAS JALAN RAYA PANGKAL JATI KOTA DEPOK)

  • Ismono Kusmaryono TEKNIK SIPIL ISTN
  • Neneng Daniati Ulpah TEKNIK SIPIL ISTN

Abstrak

Jalan raya Pangkalan Jati adalah salah satu akses penting yang menghubungkan antara Kota Depok dengan Provinsi DKI Jakarta. Kondisi perkerasan jalan yang baik akan berdampak pada kelancaran lalu lintas dan kenyamanan bagi pengguna jalan. Penelitian ini bertujuan menginventarisir jenis- jenis kerusakan yang ada di ruas jalan Pangkalan Jati serta menetapkan nilai- nilai tingkat kerusakan jalan dengan metode PCI (Pavement condition Index). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kerusakan yang terjadi pada Jalan Raya Pangkalan Jati adalah retak sudut  (4,41%), pelepasan agregat (4,41%), tambalan (10,29%), kerusakan pengisi sambungan (11,76%), keausan akibat lepasnya mortar dan agregat (10,29%), keausan agregat (45,59 %), keausan akibat lepasnya agregat di sudut (4,41 %), retak sudut (1,47%), lepasnya agregat sambungan (1,47%), penurunan bahu (2,94%),  remuk (1,47%) dan retak lurus (1,47%). Nilai indeks kondisi perkerasan (PCI) rata-rata ruas Jalan Raya Pangkalan Jati, Depok adalah 92,21% termasuk dalam kategori baik.   Kata Kunci: Kerusakan Jalan, Indeks Kondisi Perkerasan
Diterbitkan
2018-07-12