AUTOMASI SISTEM PELUMASAN TERUKUR PADA PERAKITAN ELEMEN-ELEMEN MESIN BERBASIS MIKROKONTROLER
Abstract
Dalam produksi kendaraan bermotor, proses perakitan elemen-elemen mesin harus mendapat pelumasan secara terukur dengan kuantitas pelumas tergantung standar pelumasan dari tiap-tiap elemen. Pada penelitian ini dirancang dan dibuat sebuah prototipe sistem otomatisasi pelumasan secara terukur guna meningkatkan efektifitas kerja yang awalnya manual menjadi otomatis, serta guna meningkatkan standarisasi kualitas yang mulanya pelumasan berdasarkan kuantitas perkiraan oleh operator menjadi terukur otomatis. Sistem ini dikendalikan oleh mikrokontroler Arduino Mega 2560 yang terintegrasi dengan tampilan layar sentuh TFT 2,4 inci yang akan mengatur buka-tutup oil spreader berupa katup solenoida hidrolik 220VAC ½”x½” bertekanan fluida 0,5 − 8 bar. Keluaran oil spreader disetel melalui layar sentuh dengan parameter volume pelumas dan periode pelumasan. Kedua parameter ini dapat diubah-ubah hingga maksimum 35 ml dan 25 detik secara mandiri untuk masing-masing spreader sesuai dengan kebutuhan, tanpa mengubah program pada mikrokontroler. Pelumas dialirkan oleh pompa Bilge 1100 GPH dari tangki utama dan dari sub tank yang dilengkapi dengan sensor level, menghasilkan tekanan teruji di setiap katup besarnya bervariasi antara 0,5 bar sampai 0,9 bar tergantung jarak katup dari pompa sub tank dan jumlah spreader aktif. Sedangkan keakuratan keluaran volume pelumas mencapai 70,3% dan 99,5% untuk keakuratan periodenya, dengan fungsi-fungsi otomatis 100% terpenuhi.
Published
2018-01-20
Section
Artikel