STUDI PERBANDINGAN RASIO BERAT PORTAL GABLE STRUKTUR BAJA BENTANG 30 METER DAN 50 METER TERHADAP SNI 1729:2002 DENGAN SNI 1729:2020 (Studi Kasus Proyek Prasadha Pamunah Limbah Industri - PPLI Karawang)

  • Idrus M Alatas

Abstrak

Suatu gable frame mempunyai berbagai macam komponen yang berperan dalam menunjang kekuatan strukturnya secara keseluruhan, antara lain: rafter, dan kolom. Pada bangunan struktur baja menggunakan peraturan Standar Nasional Indonesia, SNI 1729 tentang “Spesifikasi Untuk Bangunan Gedung Baja Struktural”. Pada penelitian ini membandingkan berat ratio/tonase pada bangunan gudang dengan bentang 30 meter dan 50 meter berdasarkan SNI 03-1729-2002 dengan SNI 1729:2020 menggunakan pembebanan beban mati, beban hidup, beban angin yang berbeda berdasarkan ketentuan dari SNI 1729 menggunakan bantuan aplikasi Etabs v.19 yang mengeluarkan nilai tonase dengan nilai pada bentang 30 meter sebesar 17% dan pada bentang 50 meter sebesar 34%. Kata kunci:gable frame, gudang, SNI 03-1729-2002, SNI 1729:2020, Etabs2019
Diterbitkan
2023-08-18